Lagi! SMP Negeri 2 Kraksaan menjadi Kontingen LGU Kwarcab Probolinggo

By SMP Negeri 2 Kraksaan 12 Sep 2019, 08:15:54 WIB Pendidikan
Lagi! SMP Negeri 2 Kraksaan menjadi Kontingen LGU Kwarcab Probolinggo

Gerakan pramuka merupakan wadah yang tepat dalam pengembangan diri untuk seluruh anggota pramuka.Segala kegiatan  yang ada didalamnya  juga harus terencana dengan baik,memiliki persiapan yg matang serta bisa dinilai baik pula.28 juni 2019 bertepatan dengan hari jum’at Gerakan Pramuka Gugus depan  SMPN2 Kraksaan tercatat sebagai salah satu gugus depan yg ditunjuk untuk mengikuti Visitasi Lomba Gugus depan unggulan 15.0.11/15.0.12 tingkat kabupaten probolinggo.

Dalamkegiatan ini Tim penilai dari kwartir cabang gerakan pramuka kabupaten probolinggo menetapkan dan akan melaksanakan visitasi ke Gugus Depan dengan aspek penilaian dalam bidang :

  1. Kegiatan dan prestasi
  2. SDM dan Proses Gugus Depan
  3. Sarprasdan kemitraan
  4. menegemen dan administrasi

Berawal dari  penyambutan tamu yang di sambut dengan yel-yel Gudep SMPN 2 Kraksaan dan dilanjutkan dengan tarian glipang sebagai
Pembuka acara pada kegiatan tersebut.

Dalam sambutan perwakilan dari tim visitasi lomba yg disampaikan oleh Kak Didik S.Wahyudi  menyampaikan bahwasanya SMPN 2 Kraksaan adalah sekolah yang sejuk,ramah dan menyenangkan.Harapannya semoga Gudep SMPN 2 kraksaan dibawah pinpinan H.Miswagiyanto M.Pd bisa lolos sampai tingkat propinsi.

 

Penulis : Kustyaningsih, S. Pd (Guru SMP Negeri 2 Kraksaan)